Di sebuah perusahaan maupun instansi, dokumen tidak hanya berupa file tapi juga butuh dicetak sebagai arsip. Bahkan ada dokumen yang memang harus dicetak, seperti MoU (Memorandum of Undertanding) dan nita pembelian. Oleh karena itu, dibutuhkan Map Folder supaya dokumen lebih rapi dan mudah di cari.
Setiap Perusahaan, tidak bisa menggunkana map folder sembarangan. Harus didesain khusus sesuai identitasnya. Bisa hanya berupa logo atau dilengkapi dengan nama perusahaan tersebut. Meski mungkin dirasa merepotkan, tapi banyak manfaatnya lho!
Mengapa Map Folder Harus Punya Desain Khusus?
Jika Anda pernah mengenal media branding, map folder juga bisa jadi media branding sekaligus promosi yang baik. Tidak hanya ketika disimpan di brangkas folder tapi juga saat meeting dengan klient membahas kerja sama. Dalam kesempatan ini, desain map folder sangat menentukan.
1. Map Folder juga Menampilkan Brand
Logo dan nama perusahaan adalah salah satu dari media branding. Sangat bisa digunakan untuk menambah nilai perusahaan tersebut di mata client. Oleh karena itu, brand bisa ditampilkan di mana saja termasuk pada map folder. Dicetak sesuai warna dan desainnya.
2. Map Folder Menyimpan Berkas Penting
Saat meeting dengan perusahaan lain untuk melakukan kerja sama, kedua belah pihak harus menandatangani sebuah perjanjian. MoU tersebut memang sebaiknya diletakkan di sebuah map khusus supaya lebih aman. Dengan menggunakan map folder yang didesain khusus, berkas penting lebih mudah disimpan.
Bagaimana sih desain map folder yang tepat untuk perusahaan Anda? Apakah cukup hanya dengan dicetak logo dan nama perusahaan? Ternyata tidak lho, berikut tipsnya:
a. Buat dan pilih desain yang simpel untuk Map Folder
Tidak perlu membuat desain yang rumit menggunakan banyak warna atau patern yang tidak perlu. Jika ingin digunakan, karena kebetulan patren ini diambil dari logo, Anda bisa gunakan sedikit saja.
b. Pilih Gambar yang Menarik
Meski hanya sebuah map untuk menyimpan dokumen, ternyata Anda juga perlu membuat desain yang menarik. Pilih gambar yang sesuai dengan perusahaan. Bisa berupa logo, atau gedung pencakar langit jika anda adalah perusahaan properti. Gambar yang dipilih ini, tentu jangan sampai pecah saat dicetak ya!
c. Pilih Warna yang Sesuai
Supaya map tampil lebih ngebrand, ada bagusnya jika menggunakan warna yang sesuai dengan logo perusahaan. Jika logo memiliki warna merah, biru, putih, Anda bisa mengkombinasikannya.
d. Gunakan Bahan Map yang Berkualitas
Desain yang bagus akan lebih maksimal jika menggunakan bahan yang baik pula. Supaya bisa dicetak desain dengan hasil yang maksimal, kertas ivory adalah salah satu kertas yang tepat. Meski map folder ini dibuat dari kertas, ivory disarankan karena memiliki gramasi yang tebal, dan mampuh mencegah air masuk dalam maps.